100 Tahun PT Kanisius, Berbagi Buku di Panti Asuhan Sancta Maria

Posting Komentar

100 Tahun Kanisius


“Kanisius terbuka lebar untuk adik-adik yang ingin belajar, membaca, atau berdiskusi dengan kami,” kata Bu Erni, perwakilan PT Kanisius.


Rabu (15/12/2021), tim pengelola penerbitan PT Kanisius berbagi jendela dunia lewat buku-buku ilmu pengetahuan dan bacaan anak di Panti Asuhan Sancta Maria. Tim berangkat dari kantor PT Kanisius di daerah Deresan, Caturtunggal, Depok, Sleman sekira pukul 10.00 WIB. Sementara panti asuhan berlokasi di daerah Boro, Banjarasri, Kalibawang, Kulon Progo.


Sesampainya di sana, tim disambut hangat oleh bruder Albert dan pengelola panti asuhan. Menurut pengelola, Panti Asuhan Sancta Maria sudah memiliki perpustakaan. Namun sayangnya, ruang perpustakaan sedang direnovasi. Proses renovasi dijadwalkan selesai pada bulan Januari 2022.


Menurut cerita mbak Adel, salah seorang anggota tim, Rabu ini merupakan kunjungan ketiga PT Kanisius ke Panti Asuhan Putra Sancta Maria. Kunjungan ini termasuk dalam rangkaian kegiatan menyongsong 100 tahun PT Kanisius. Sebelumnya PT Kanisius sudah mengadakan kegiatan serupa di panti asuhan lain.


PT Kanisius Mengasah Budi Mengolah Hati


Bantuan Perpustakaan Kanisius
Bantuan Perpustakaan Kanisius

Penerbit dan percetakan Kanisius lahir atas inisiatif Superior Misi Serikat Yesus (SJ) Pater J. Hoeberechts, SJ dengan nama Canisius Drukkerij. Selanjutnya percetakan offset pertama di Indonesia yang lahir tahun 1922 ini diserahkan kepada bruder FIC. Kanisius pertama kali mencetak buku Babadipoen Santo Franciscus-Xaverius, Rasoel Agoeng ing Tanah Indija, Goebahanipoen A.M.D.G.


Misi Kanisius untuk berkontribusi pada pelayanan Gereja dan dunia pendidikan terus digaungkan. Seiring berjalannya waktu, Kanisius juga menerbitkan buku-buku pelajaran sekolah yang mengacu pada kurikulum nasional. Setelah bertransformasi menjadi PT Kanisius pada 2014 silam, ruang geraknya semakin luas. Kanisius selalu mengikuti perkembangan kebutuhan masyarakat dan berbenah sesuai perubahan zaman.


Tata kelola PT Kanisius terus digencarkan agar menjadi lebih profesional dan berkualitas, baik dalam hal produksi maupun pelayanan. Kanisius juga membuka diri terhadap kerja sama dengan mitra, misalnya lembaga Gereja, lembaga pendidikan, dan lembaga pemerintah. Kabar baiknya, tahun 2015 Kanisius mampu menawarkan hak cipta atas karyanya ke ranah internasional.


100 Tahun Kanisius


PT Kanisius
Penyerahan Buku Secara Simbolis

Tak terasa Kanisius sudah lama mengibarkan sayapnya. Tahun 2022 akan menjadi momen penting bagi PT Kanisius, usia 100 tahun. Di usia ini Kanisius telah menelurkan banyak kontribusi dalam upaya mencerdaskan kehidupan bangsa, salah satunya lewat buku. Kanisius terus menghadirkan bpuku-buku bermutu sebagai kepedulian terhadap masyarakat.


Eksistensi perjalanan Kanisius dituangkan dalam buku yang memuat peristiwa-peristiwa penting dan karya Misi Katolik serta perjuangan bangsa Indonesia. Penulisan buku ini dijiwai oleh semangat creative fidelity (ketaatan yang kreatif) dan UAP (Universal Apostolic Preferences) Serikat Yesus. Buku ini diharapkan menjadi salah satu rujukan sejarah yang berharga.


Kanisius tak hanya membangun peradaban berkualitas lewat buku, melainkan juga peduli terhadap lingkungan. Kanisius memiliki instalasi pengelolaan limbah cair dan TPS Limbah B3. Operasional PT Kanisius meraih nilai “taat 100%” sesuai ketentuan penataan Hukum Lingkungan. Kanisius juga memperoleh penghargaan sebagai percetakan nol pencemaran dan biasa menjadi rujukan studi banding bagi usaha sejenis.


Panti Asuhan Jogja
Anak-anak Panti Asuhan Sancta Maria

Akhirnya tim menuju ke aula di mana anak-anak sedang asyik bercengkerama. Sekira 30 anak merapikan duduknya untuk ikut menyambut buku-buku baru mereka. PT Kanisius menyalurkan beberapa kardus berisi buku ilmu pengetahuan dan bacaan anak.


Perwakilan tim memimpin doa untuk mengawali pertemuan dengan anak-anak panti asuhan Sancta Maria. Anak-anak di sini berasal dari berbagai daerah. Usia mereka pun berbeda-beda, mulai dari sekolah dasar hingga sekolah menengah atas. Beruntungnya perbedaan usia tidak menyurutkan kekompakan mereka. Anak-anak di sana tumbuh bak saudara dan keluarga. Harmonis.


Anak Panti Asuhan
Perkenalan Tim Kanisius dengan Anak Panti

Game anak-anak
Anak-anak Bermain Game

Sebelum proses serah terima buku, tim dari Kanisius berkenalan dengan anak-anak. Acara perkenalan berlangsung seru karena tim dan anak-anak mudah akrab. Selanjutnya tim mengajak anak-anak bermain game sederhana. Meski permainannya simpel, anak-anak sangat antusias dan menikmatinya.


Acara ditutup dengan foto bersama dan makan siang. Anak-anak terlihat senang dan menikmati momen bersama tim dari Kanisius. Pengelola panti asuhan diwakili oleh bruder Albert menyampaikan terima kasih atas perhatian dan bantuan dari PT Kanisius.


Panti Asuhan Sancta Maria
Panti Asuhan Sancta Maria

Dalam semarak 100 tahun ini PT Kanisius juga menyelenggarakan berbagai kegiatan, di antaranya:

1. Pembuatan Film Web-Series
2. Penyusunan Buku Persembahan 1 Abad
3. Showing the Way to God

Diisi dengan webinar “Peran Orang Tua Membentuk Pribadi Anak Generasi Z” dan seminar wawasan kebangsaan untuk mempererat persaudaraan.

4. Walking with the Excluded

Berisi pendampingan belajar anak, storytelling, dan bantuan perpustakaan di kampung pemulung.

5. Journeying with the Youth

Mencakup pelatihan entrepreneur kaum muda dan pelatihan kreator konten (bidang sinematografi).

6. Caring for Our Common Home

Direalisasikan dalam penyediaan bibit tanaman, pelatihan pengolahan limbah Eco-enzyme, pengolahan limbah kertas, dan penghijauan.


Latifah Kusuma
Challenger. Pribadi yang senang berpetualang, baik online maupun di real life. Lebih suka bekerja di lapangan. Bisa disapa melalui instagram dan twitter @latifahkusuma7

Related Posts

Posting Komentar